Kenali 6 Penyabab Haid Tidak Teratur, Mungkin Anda Mengalami Ini
Ada 6 Penyebab haid tidak teratur yang umum diketahui sebagai penyebab dari tidak
teraturnya siklus haid seorang wanita.
Haid atau menstruasi yang tidak teratur diartikan
sebagai haid yang siklus terjadinya setiap bulan bisa lebih cepat dari biasanya, lebih lambat
atau bahkan tidak terjadi sama sekali dalam periode waktu tertentu.Jika anda mengalami
siklus haid seperti ini, itu artinya haid atau menstruasi anda tidak teratur.
Haid atau menstruasi adalah proses meluruhnya dinding rahim guna untuk membersihkan
rahim dari pembuluh darah, kelenjar-kelenjar dan juga sel-sel yang keluar dalam bentuk
darah karena tidak adanya pembuahan.
Haid atau menstruasi biasanya terjadi selama 3 s/d 7 hari dan umumnya terjadi setiap 26
s/d 35 hari.
Siklus haid yang normal adalah siklus haid yang berada dalam rentang 21 s/d 35 hari, jika
diluar dari rentang tersebut, maka dikatakan bahwa siklus haid wanita yang bersangkutan
tidak normal.
Di sini perlu sedikit diluruskan, bahwa siklus haid yang tidak teratur belum tentu tidak normal.
Siklus haid seorang wanita baru dikatakan tidak normal jika sikiusnya lebih cepat dari 21 hari
atau lebih lambat dari 35 hari
Jadi misalkan pola siklus haid anda adalah 26, 29, 25, 27 dan 31 hari.
Dengan siklus haid seperti itu, maka dikatakan bahwa siklus haid anda masih normal karena masih dalam rentang 21 s/d 35 hari — hanya saja memang tidak teratur. Dikatakan tidak teratur karena periode siklus haid anda tiap bulannya tidak selalu sama.
Jadi sebenarnya kurang tepat mengatakan bahwa siklus haid tidak teratur adalah siklus haid
yang tidak normal — karena itu dua pengertian yang berbeda.
Untuk itu, jika selanjutnya disebutkan “siklus haid tidak teratur’, maka yang dimaksudkan
adalah siklus haid yang tidak normal.
Tidak normalnya siklus haid seorang wanita bisa disebabkan oleh beberapa hal seperti:
kehamilan, alat kontrsepsi, aktivitas berlebihan, sindrom ovarium polikistik, stres dan gangguan kelenjar tiroid.
Berikut Penjelasan 6 Penyebab Haid Tidak Teratur Tersebut
1. Kehamilan
Penyebab pertama dari tidak teraturnya siklus haid adalah kehamilan. Saat wanita hamil, maka secara otomatis haid atau menstruasi pun terhenti.
Oleh karena itu, jika anda mendapati diri anda tidak haid selama periode waktu tertentu, maka mungkin penyebabnya adalah karena anda sedang hamil, dan untuk itu anda perlu pergi kedokter untuk memastikan apakah memang anda sedang hamil atau tidak.
Jika anda tidak hamil, maka kemungkinan haid anda tidak terjadi selama beberapa waktu tertentu disebabkan oleh hal lain.
2. Alat kontrasepsi
Penyebab kedua dari tidak teraturnya siklus haid atau menstruasi adalah alat kontrasepsi
Beberapa dari jenis pil kontrasepsi dosisi rendah diketahui memang bisa menyebabkan tidak teraturnya siklus haid seorang wanita.
Selain itu, jenis alat kontrasepsi seperti IUD (spiral) dan suntik KB juga bisa menjadi
penyebab dari tidak teraturnya siklus haid.
Jenis alat kontraspesi seperti spiral bisa menyebabkan darah yang keluar saat haid menjadi
lebih banyak dari biasanya dan selain itu juga bisa menyebabkan timbulnya rasa sakit saat
haid datang.
Baca Juga: Bahayannya Haid Tidak Teratur
3. Aktivitas berlebihan
Aktivitas berlebihan adalah penyebab haid tidak teratur berikutnya yang juga banyak dijumpai kasusnya sebagai penyebab tidak teraturnya siklus haid seorang wanita.
Jenis aktivitas yang paling umum menyebabkan seorang wanita menjadi tidak teratur siklus
haidnya adalah olahraga yang berlebihan
Saat seorang wanita melakukan aktivitas berlebihan seperti olahraga yang berlebihan, maka
itu akan memicu dilepaskannya hormon-hormon tertentu yang kerjanya bertentang dengan kerja hormon-hormon reproduksi estrogen dan progesteron.
Dan akibatnya adalah siklus haid menjadi tidak teratur.
Beberapa studi juga telah mengkonfirmasi, bahwa aktivitas yang berlebihan seperti olahraga
yang berlebihan memang dapat membuat siklus haid menjadi tidak teratur dan bahkan dapat merusak kesuburan seorang wanita,
Salah satunya adalah studi yang dilakukan oleh sejumah peneliti di Harvard University, di mana penelitian tersebut mendapatkan hasil bahwa:
“Atlet wanita yang melakukan olahraga secara berlebihan sering mengeluhkan bahwa siklus haid mereka selalu datang terlambat dan bahkan tidak ter jadi sama sekali dalam waktu yang lama.”
Oleh karena itu, jika saat ini anda sedang mengalami ketidakteraturan siklus haid, cobalah
untuk mengurangi aktivitas atau olahraga anda yang berlebihan, karena bisa jadi itulah penyebabnya siklus haid anda menjadi tidak teratur selama ini.
4. Sindrom ovarium polikistik (PCOS)
Penyebab haid tidak teratur berikutnya adalah sindrom ovarium polikistik (PCOS).
Sindrom ovarium polikistik (PCOS) adalah suatu kondisi di mana seorang wanita memiliki
kelebihan hormon androgen dari batas normal yang seharusnya dimiliki (wanita seharusnya hanya memiliki sedikit hormon jenis ini).
Kelebihan hormon androgen inilah yang menyebabkan beberapa kinerja organ reproduksi
menjadi tidak stabil sehingga dapat menyebabkan ovulasi terganggu dan juga menyebabkan
seorang wanita tidak mengalami haid sama sekali, atau tetap mengalami haid tapi darah yang keluar hanya sedikit.
5. Stres
Stres juga merupakan penyebab dari tidak teraturnya siklus haid atau menstruasi seorang wanita
Pasalnya, saat seorang wanita mengalami stres, secara otomatis tubuh akan memproduksi
hormon kortisol (salah satu dari jenis hormon steroid), yang mana ini akan mempengaruhi produksi hormon-hormon yang mengatur siklus haid
Kondisi ini akan mempengaruhi kerja dari hypothalamus, yaitu bagian dari otak yang terdiri
dari sejumlah nukleus dengan berbagai fungsi yang sangat peka, di mana ini menjadi tempat berbagai hormon-hormen yang mengatur siklus menstruasi
Hasilnya, hormon-hormon yang mengatur siklus haid seperti estrogen dan progesteron terganggu kerjanya dan akibatnya siklus haid menjadi tidak teratur.
6. Obesitas
Terganggunya kelenjar tiroid seorang wanita adalah salah satu dari penyebab haid tidak teratur.
Kelenjar tiroid adalah salah satu dari kelenjar endokrin yang terdapat di leher yang berfungsi untuk memproduksi hormon yang mengatur metabolisme tubuh.
Sehingga jika kelenjar tiroid ini bermasalah, tentu akan membuat metabolisme tubuh
menjadi tidak stabil dan jelas ini berdampak buruk juga pada kinerja dari organ reproduksi yang ikut terganggu.
Hasilnya, siklus haid menjadi tidak teratur.
Itulah 6 penyebab haid tidak teratur yang dapat kami share di web muarapromil.com kali ini.